Belajar Bahasa Inggris dengan Mudah dan Cepat

Bahasa Inggris merupakan salah satu bahasa asing yang patut untuk dikuasai. Dengan berkembangnya zaman menjadikan bahasa Inggris menjadi salah satu bahasa internasional. Untuk belajar bahasa Inggris dengan mudah dan cepat dibutuhkan niat sungguh-sungguh untuk mempelajarinya. Bahasa Inggris akan cepat dipelajari jika learning dan practice dipelajari secara bersamaan.

Belajar Bahasa Inggris dengan Mudah dan Cepat

Langkah untuk belajar bahasa Inggris dengan mudah dan cepat

Untuk belajar bahasa Inggris praktis selain dibutuhkan kesungguhan dalam mempelajarinya. Perlu diperhatikan beberapa langkan untuk dapat belajar bahasa Inggris dengan mudah dan cepat. Langkah-langkah tersebut adalah:

1. Berorientasi pada input bukan pada output
Untuk dapat mempelajari bahasa Inggris dibutuhkan proses pemahaman menulis (writing), speaking (berbicara), listening (mendengar). Untuk mempelajari semua itu, selain mempelajari dari buku atau kamus bahasa Inggris, tidak ada salahnya untuk mempelajari bahasa Inggris melalui film kemudian mencatat kosa kata baru yang belum diketahui, atau mendengarkan lagu dengan lirik bahasa Inggris. Selain mendapatkan beberapa kosa kata baru, dengan belajar sambil menonton atau mendengarkan music, juga melatih untuk mendengar percakapan bahasa Inggris. Dengan sering mendengar maka kemampuan bahasa Inggris akan semakin terasah. Dan ini merupakan cara belajar bahasa Inggris dengan mudah dan cepat serta menyenangkan.

2. Belajar Grammar dengan santai
Acap kali untuk belajar bahasa Inggris terkendala dengan banyaknya grammar yang harus dipelajari. Namun grammar merupakan salah satu bagian yang penting dalam belajar bahasa Inggris mudah. Grammar merupakan tata bahasa Inggris yang dipakai dalam writing. Namun jangan anggap grammar menjadi momok yang memberatkan dalam belajar bahasa Inggris. Dalam percakapan (conversation), grammar atau tata bahasa tidak terlalu diperhatikan, namun jangan menganggap bahwa grammar tidak penting dalam percakapan. Paling tidak sebaiknya harus memahami beberapa grammar dasar yang akan digunakan dalam percakapan. Namun, akan lebih baik jika selalu mengasah kemampuan dalam hal grammar dan percakapan untuk bahasa Inggris yang lebih baik.

3. Practice, practice and practice
Maksudnya adalah mengulang dan selalu melatih diri untuk terus berkembang dalam mempelajari bahasa Inggris. Mengulang dan berlatih secara terus menerus, akan membiasakan diri dalam mempelajari bahasa Inggris. Namun berlatih dan mengulang dalam tempo yang lambat, maksudnya jangan terlalu terburu-buru dalam mengulang pelajaran bahasa Inggris. Ulanglah materi berkali-kali, dengan metode seperti ini maka pelajaran bahasa Inggris akan lebih lama tersimpan di dalam memori.

4. Tambah kosakata (vocabulary)
Belajar bahasa Inggris harus mengetahui berbagai kosa kata dalam bahasa Inggris. Untuk menambah jumlah kata, bisa dengan menghafalkan kamus bahasa Inggris, namun akan terasa sulit jika melihat tebal kamus bahasa Inggris. Cara yang mudah adalah dengan sering-sering mendengar lagu bahasa Inggris dan mencatat kosa kata penting, kemudian cari di kamus dan hafalkan kosa kata tersebut. Minimal dalam sehari ada 5 kosa kata yang dihafalkan. Setelah mendapat banyak kosa kata mulai berlatih menulis, atau mendengar atau berlatih percakapan dengan teman.

5. Sering Membaca Artikel Inggris
Untuk meningkatkan kemampuan menulis dan membaca, untuk belajar yang lebih mudah dan cepat adalah dengan sering membaca artikel bahasa Inggris. Dengan membaca artikel dalam bahasa Inggris dapat dipelajari cara menulis dalam bahasa Inggris dengan baik dan benar serta sesuai dengan grammar.

6. Pantang menyerah
Selalu berusaha dan pantang menyerah. Untuk mempelajari bahasa asing akan membutuhkan sedikit usaha yang lebih, karena bahasa Inggris bukan bahasa ibu, sehingga harus mempelajari baik dari grammar maupun kosa kata. Dengan semangat pantang menyerah akan menjadikan belajar bahasa Inggris memiliki tujuan yang jelas hingga akan selalu tidak puas dengan hasil yang di capai.

Bahasa Inggris sebagai bahasa internasional telah menjadikan bahasa ini sebagai bahasa kedua. Cara belajar bahasa Inggris dengan mudah dan cepat serta menyenangkan akan membuat pelajaran bahasa Inggris akan lebih mudah terserap.

Berlangganan Artikel Melalui Email!

Suka dengan artikel kami? Daftarkan email anda sekarang untuk mendapatkan artikel terbaru dari DetiaBlog

Load comments

0 Response to "Belajar Bahasa Inggris dengan Mudah dan Cepat"